Dua Tokoh Dijagokan Dampingi Agus Yasmin

    Sebelum memutuskan, saya mesti terlebih dahulu berkonsultasi dengan Korwil VI Partai Golkar, DPD Provinsi, dan DPD Kab. Bandung Barat. Keputusan mengenai calon wakil bupati itu, menurut dia, akan ditempuh melalui mekanisme rapat pleno DPD Partai Golkar Kab. Bandung Barat. Keputusan diambil setelah melalui telaah mendalam komponen Partai Golkar dengan mempertimbangkan usulan-usulan dari tokoh masyarakat, termasuk para ulama, tutur Agus Yasmin yang juga Ketua DPRD Kab. Bandung itu. Disinggung soal koalisi, Agus menyatakan, keinginan tersebut sudah disampaikan kepada DPD Partai Golkar Kab. Bandung Barat. Koalisi adalah sesuatu yang ideal buat Partai Golkar sekalipun.

    Agus menjelaskan, ia dan Partai Golkar berkeinginan membangun koalisi secara utuh, dengan membangun kebersamaan melalui pendekatan program. Kami terbuka untuk siapa saja. Akan tetapi, kalaupun sulit dilaksanakan, saya kira, toh Partai Golkar sendiri cukup untuk melakukan akselerasi. Dengan 17 kursi di dewan, sudah cukup kan untuk mendaftarkan pasangan calonnya ke KPU.

 

 

Sumber : Harian Umum Pikiran Rakyat, Senin 17 Maret 2008