Visi dan Misi Kelurahan Pasawahan

Visi dan Misi Kelurahan Pasawahan 
Visi Kelurahan Pasawahan Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung merupakan Komitmen yang akan memotivasi segenap anggota organisasi dan Lembaga dalam melaksanakan kegiatan.

 

Visi tersebut adalah sebagai berikut :

 

“Terwujudnya Masyarakat Kelurahan Pasawahan yang Aman Tertib Sejahtera melalui Peningkatan Pembangunan Partisipatif, Religius, Kurtural dan Berwawasan Lingkungan.”

              

Pernyatan Visi tersebut mengandung makna sebagi konsekuensi dan respon positif terhadap implementasi  otonomi daerah yang bercorak desentralistik dan mensyaratkan hadirnya aparatur pemerintah daerah yang berkualitas serta memiliki propesionalisme tinggi dalam rangka melaksanakan luasnya kewenangan yang dimiliki sehinggan mampu mengimbangi dinamika perkembangan masyarakat yang menuntut hadirnya pelayanan prima.

 

1.       Misi

Untuk mewujudkan visi tersebut diatas, maka ditetapkan misi Kelurahan Pasawahan Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung sebagai berikut :

1.     Meningkatkan SDM Apararur Kelurahan Pasawahan untuk menunjang Pelayanan Prima kepada Masyarakat ;

2.     Terwujudnya Keamanan, Ketertiban Umum disemua aspek kehidupan dalam Masyarakat ;

3.     Meningkatkan kesejahteraan Masyarakat melalui peningkatan pembengnan dan pengembangan industri yang berwawasan lingkungan, untuk dapat menyerap tenega kerja melalui peran aktif organisasi kemasyarakatan dan bekerjasama dengan Instansi terkait ;

4.     Melestarikan adat, budaya yang tumbuh dan berkembang di masyarakat untuk mendukung program pemerintah ;

5.      Terwujudnya keharmonisan, kerukunan dan Kedamaian Umat beragama dalam aspek kehidupan dalam masyarakat ;