Stadion Si Jalak Harupat Sediakan Fasilitas Untuk Kaum Difabel

Sebagai Stadion kebanggaaan masyarakat Kabupaten Bandung, Stadion Si Jalak Harupat (SJH) kini sudah memiliki beberapa fasilitas bertaraf internasional. Dari 26.400 kursi penonton, 120 kursi diantaranya disediakan untuk kaum difabel. Hal itu diungkapkan Bupati Bandung H. Dadang M. Naser, S.H, S.Ip., M.Ip saat melakukan peninjauan langsung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) ke Stadion SJH Kutawaringin, Rabu (11/7).

“Kini fasilitas SJH sudah lebih baik. Sudah tersedia lintasan untuk kaum difabel dengan 120 kursi yang representatif. Memang sepakbola menjadi olahraga yang paling banyak digemari masyarakat, tak terkecuali mereka yang berkebutuhan khusus. Dari kapasitas 26.600 kursi penonton, selain untuk difabel, 40 kursi juga disediakan untuk insan pers,” ungkap Bupati.

Menjelang perhelatan Asian Games ke VIII, Bupati mengatakan progres untuk perbaikan SJH sudah mencapai 98%. Beberapa titik juga masih dalam pengerjaan untuk finishing, seperti sarana prasarana salah satunya pemasangan peralatan utama pompa, hydrant, tata udara, pengetesan lapangan rumput dan beberapa pekerjaan di area penonton.

“Tinggal 2% lagi ke tahap penyelesaian, finishing seperti pekerjaan di ruang ganti pemain sudah rampung. Furnitur dan peralatan pendukung lainnya juga sudah tersedia, dan menurut keterangan dari pihak pelaksanaan pekerjaan fisiknya, sesuai kontrak akan rampung 100% pada 18 Juli 2018,” ucapnya.

Bupati bersama Forkopimda menyatakan kesiapannya dalam mensukseskan Asian Games ke XVIII tahun 2018. Menurutnya, sebagai ajang olahraga terbesar setelah olimpiade,  Asian Games yang kali ini akan digelar di Indonesia akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi seluruh masyarakat. 

“Apalagi Stadion SJH milik Kabupaten Bandung ini akan dijadikan sebagai lokasi pertandingan ajang bergengsi Asia itu. Kita patut berbangga hati, ini adalah yang pertama kalinya SJH digunakan untuk perhelatan olahraga se Asia. Jadi saya mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bandung untuk mendukung dan memanfaatkan ajang ini sebaik-baiknya,” imbuh Bupati.

Dalam pelaksanaannya nanti,  Stadion SJH akan disemarakkan dengan berbagai produk unggulan Kabupaten Bandung. Sebagai even Asia lanjutnya, sebagai daerah dengan potensi yang beragam di beberapa wilayah, Bupati berharap agar seluruh produk unggulan bisa ditampilkan dengan inovasi dan kreativitas masing-masing, sehingga bisa dikenal ke mancanegara.

“Wilayah kita banyak memiliki potensi yang beragam, ayo masyarakat manfaat perhelatan ini sebagai ajang mempromosikan potensi daerah, tetap jaga kondusivitas, jadi tuan rumah yang baik, junjung tinggi sportivitas dan dukung terus Tim Nasional Indonesia,” pungkas Bupati Bandung.

Sumber : Humas Pemkab Bandung